5 Ciri-ciri Kendaraan Layak Pakai dari Sewa Bus Pariwisata Terpercaya

Butuh sewa bus pariwisata untuk perjalanan jauh? Menemukan pihak yang menyewakan bus memang sudah semakin mudah, bahkan Anda dapat mencarinya secara online. Meski begitu, Anda harus cermat saat mengecek bus yang akan dipakai sebagai tindak pencegahan dari resiko seperti kecelakaan. Untuk memudahkan penelusuran, berikut adalah ciri-ciri bus yang pantas dipilih untuk pariwisata.

1. Kondisi fisik bus yang prima

Jika Anda berkesempatan datang ke tempat sewa bus Jakarta, cek kondisi fisik kendaraan yang dipilih. Banyak calon penyewa yang luput memperhatikan eksterior bus, karena menganggapnya tak berpengaruh pada kenyamanan penumpang. Padahal, dari bagian luar Anda bisa menilai bagaimana pihak tempat sewa merawatnya dan kondisi di dalamnya. Perhatikan apakah ada bagian yang penyok atau baret.

2. Performa mesin bus yang masih baik

Selepas memeriksa eksterior kendaraan, teruskan ke sektor dapur pacunya. Bagian ini tentunya penting dalam sewa bus pariwisata, terutama saat perjalanannya jauh. Kalau diberikan izin, nyalakan mesin bus di tempat untuk mengecek apakah ada bunyi aneh atau asap kotor yang keluar. Cek juga kemungkinan overheating yang kerap dialami saat bus terlalu lama dibawa jalan-jalan. Ajak teman yang ahli di bidang tersebut untuk memastikan performa mesin bus masih baik.

3. Menawarkan fasilitas lengkap dan nyaman

Selain performa mesin, kelengkapan fasilitas adalah ciri berikutnya dari bus pariwisata yang layak Anda sewa. Dalam hal ini, fasilitas yang dimaksud dapat berupa AC, music player, radio, hingga toilet. Survei terhadap sewa bus Jakarta pun membantu Anda memastikan fasilitas apa saja yang akan sering digunakan dan yang belum tentu dipakai, sehingga tak membuat pengeluaran semakin membengkak.

4. Fitur keselamatan yang berfungsi normal

Ciri lain yang membuat but pariwisata layak dikendarai adalah fitur keselamatan yang masih berfungsi normal. Sama seperti mesin, fitur-fitur ini yang akan menjamin kelancaran dan keamanan semua penumpang. Fitur atau kelengkapan keselamatan yang sebaiknya ada di bus pariwisata mencakup sistem pengereman, kotak P3K, dongkrak, martil pemecah kaca, dan alat pemadam kebakaran.

5. Sudah mengantungi izin beroperasi

Terakhir dan yang tak kalah penting adalah pastikan kendaraan dari sewa bus pariwisata sudah mengantungi izin operasional. Jenis perizinan operasional pada bus biasanya diberikan Kementerian Perhubungan. Bus yang sudah menerima izin tersebut umumnya mempunyai stiker dengan logo kementerian yang bersangkutan di kaca depan. Jika Anda tak menemukan stiker yang dimaksud, tanyakan langsung kepada pihak tempat sewa.

Kalau ciri-ciri di atas terpenuhi bus yang dipilih, bisa dipastikan sewa bus Jakarta yang dipilih memang profesional dan berpengalaman. Dengan begitu, Anda dapat leluasa menyiapkan segala kebutuhan untuk jalan-jalan bersama kerabat keluarga atau teman-teman.